Kebun Teh Tambi – 4 Fasilitas Wisata Kebun Teh Wonosobo
Berwisata alam memang sering menjadi pilihan untuk merefreshkan diri dari penatnya pekerjaan. Indonesia yang kaya akan panorama alamnya ini memiliki banyak tempat menarik untuk berwisata, salah satu yang harus kamu coba adalah wisata kebun teh Wonosobo.
Perkebunan teh yang ada di Wonosobo ini sering disebut dengan nama Kebun Teh Tambi. Penasaran dengan tempatnya? Bacalah artikel berikut dengan lengkap.
Kebun Teh Tambi Wonosobo
Wonosobo merupakan kabupaten yang masuk dalam wilayah Provinsi Jawa Tengah. Kondisi geografisnya yang termasuk dalam kategori dataran tinggi, menjadikan Wonosobo salah satu daerah yang cocok digunakan sebagai perkebunan teh.
Perkebunan teh di wonosobo ini disebut dengan nama Kebun Teh Tambi. Uniknya, selain sebagai industri, Kebun Teh Tambi ini juga difungsikan sebagai tempat wisata.
Hamparan pohon-pohon teh yang berjejer apik akan menyambutmu ketika berkunjung ke sini. Selain itu, kamu juga akan disuguhkan panorama pegunungan-pegunungan asri yang mengelilingi kebun teh.
Berwisata di kebun teh akan membuatmu merasa tenang dan rileks. Ini akan sangat cocok sebagai tempat healing untuk menghilangkan penat dan kejenuhan saat bekerja. Apakah kamu tertarik untuk berkunjung ke Kebun Teh Tambi? Di bawah ini kami memiliki beberapa informasi tentang Wonosobo yang mungkin kamu butuhkan sebelum datang untuk wisata kebun teh Wonosobo.
Baca juga: 11 Rekomendasi Wisata Kuliner Wonosobo yang Wajib Anda Coba
Tiket masuk dan Jam Buka Wisata Kebun Teh Tambi Wonosobo
Wisata kebun teh Wonosobo memang kerap menjadi pilihan para wisatawan yang menyukai panorama pegunungan hijau. Maka tak heran jika agrowisata Kebun Teh Tambi kerap terlihat ramai dengan pengunjung.
Menariknya, jika kamu ingin datang dan menikmati pemandangan kebun teh ini, kamu tidak perlu membayar tiket untuk masuk. Kamu hanya perlu membayar uang parkir kendaraan yang kamu bawa. Jadi kamu bisa menikmati wisata alam secara gratis.
Namun, jika kamu ingin berwisata Kebun Teh Tambi dengan didampingi oleh pemandu dan bisa merasakan fasilitas tur pabrik teh, kamu cukup mengeluarkan uang Rp10.000.
And then, kamu bisa menikmati pemandangan kebun teh yang apik, plus mendapatkan tur untuk mengintip proses pembuatan teh di pabrik tehnya secara langsung. Wah! Sangat menarik bukan?
Nah, jika kamu berniat untuk wisata kebun teh Wonosobo, agrowisata Kebun Teh Tambi ini buka setiap hari, kamu bisa berkunjung di waktu pagi jika ingin melihat para buruh memetik teh, atau di sore hari jika kamu ingin menikmati suasana jingga di area perkebunan teh.
Baca Juga : Rekomendasi Wisata Kuliner Wonosobo
Fasilitas wisata Kebun Teh Tambi Wonosobo
Berikutnya, fasilitas-fasilitas apa saja sih yang bisa kamu nikmati saat berwisata Kebun Teh Tambi? Berikut adalah beberapa fasilitas yang bisa kamu nikmati saat berkunjung ke sini.
1. Tur Kebun Teh
Fasilitas pertama yang bisa kamu nikmati adalah tur kebun teh. Kamu akan didampingi oleh seorang tour guide yang akan memandumu berkeliling kebun teh dengan rute yang kamu inginkan. Kamu akan mendapatkan informasi seputar teh, sejarah perkebunan teh di Tambi, dan lain sebagainya.
2. Tur Pabrik Teh
Fasilitas berikutnya adalah tur pabrik teh. Selain bisa menikmati hamparan pepohonan teh, kamu juga bisa lho mengintip cara pengolahan teh secara langsung di pabriknya. Di sini kamu juga akan didampingi oleh seorang tour guide yang siap menjawab semua pertanyaanmu.
3. Tempat Rekreasi dan Piknik
Di kebun teh Tambi ini juga menyediakan tempat untuk piknik dan rekreasi. Setelah lelah mengelilingi kebun teh, kamu bisa bersantai di sini sambil menikmati pemandangan kebun teh yang menyejukkan. Kamu juga bisa menikmati berbagai permainan rekreasi yang disediakan, seperti flying fox dan bersepeda.
Baca juga: 17+ Rekomendasi Lengkap Tempat Wisata Wonosobo
4. Fasilitas Lain
Fasilitas lain yang akan di dapatkan di destinasi satu ini adalah: tempat parkir, mushola, kamar mandi, restoran, dan juga berbagai penginapan atau homestay yang bisa kamu sewa untuk bermalam.
Jadi itu adalah sedikit review dan penjelasan mengenai wisata kebun teh wonosobo. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mengunjunginya?