Download Aplikasi Stiker WA Lucu Untuk Koleksi

Download Aplikasi Stiker WA Lucu Untuk Koleksi
Download Aplikasi Stiker WA Lucu Untuk Koleksi
Berikan Rating!

Salah satu fitur menarik dari aplikasi WhastApp (WA) adalah stiker WA lucu. Membalas pesan dengan menggunakan stiker tentu memberikan kesan lucu tersendiri bagi penerima. Wajar saja, banyak yang mencari tahu cara download aplikasi stiker WA lucu untuk mengoleksi aneka stiker tersebut.

Mengenal Aplikasi WhatsApp

Sebelum membahas langsung mengenai cara download aplikasi stiker WA lucu, tahukah kamu mengenai aplikasi WhatsApp? Pastinya hampir pengguna smartphone maupun Iphone tahu soal aplikasi chatting yang sangat populer tersebut. Namun, tidak banyak pula yang mengetahui asal mula aplikasi berlogo telepon berwarna hijau tersebut.

Melansir dari Wikipedia, aplikasi WhatsApp pertama kali rilis pada tahun 2009. Pencipta aplikasi tersebut adalah Jan Koum dan Brian Acton. Aplikasi ini berasal dari California, Amerika Serikat dan kini menjadi anak perusahaan dari Facebook atau yang sekarang lebih dikenal sebagai Meta. Aplikasi ini bernama WhatsApp karena pendirinya ingin memberi kesan “What’s Up” yang artinya apa kabar.

Mengutip dari Katadata, WhatsApp telah telah menjadi aplikasi chatting yang paling banyak penggunanya di dunia. Laporan Statista menunjukkan pengguna aktif aplikasi tersebut sudah mencapai 2 miliar pengguna di seluruh dunia pada Januari 2022. Sementara di Indonesia, jumlah pengguna WhatsApp telah mencapai 84,8 juta orang dan masuk dalam peringkat ketiga terbesar di dunia.

Baca juga: Cara Meningkatkan Penjualan Di Whatsapp Dengan Tools Keren

Apa Itu Stiker WhatsApp?

Membalas pesan chat menggunakan emoticon mungkin sudah biasa. Tapi, membalas chat dengan stiker lucu tentu memberi kesan yang berbeda. Inilah yang membuat WhatsApp menghadirkan fitur tersebut.

Setelah memasang dan membuat akun WhatsApp, kamu bisa download stiker WA bergerak secara gratis. Aplikasi tersebut menyediakan bermacam-macam stiker lucu dan menarik buat penggunanya. Stiker WA mulai dari bentuk binatang, tumbuhan, hingga animasi unik pun ada.

Cara mendapatkan stiker WA lucu tersebut juga sangat mudah. Saat membuka pesan chat, cukup klik ikon emoticon dan pilih ikon stiker yang berada di paling ujung kanan bawah. Kamu hanya perlu memilih stiker yang kamu inginkan.

Kamu bisa memperoleh lebih banyak stiker dengan mengklik ikon (+) yang ada di pojok kanan atas, kemudian langsung saja unduh stikernya. Ini merupakan cara download stiker WA tanpa aplikasi yang dapat kamu coba. Maksudnya, kamu tidak perlu memasang aplikasi tambahan untuk mendapatkan stiker tersebut karena tersedia langsung dari WA.

Baca juga: Fitur terbaru WhatsApp Caption Text pada gambar seperti reel facebook

7 Daftar Aplikasi Stiker WA Gratis

Meski begitu, ada lebih banyak stiker lainnya yang tidak WA sediakan. Misalnya, stiker animasi atau kartun tertentu yang hanya bisa kamu download. Berikut beberapa daftar aplikasi tersebut.

1. Download Aplikasi Stiker WA Lucu Stickify

Aplikasi stiker WA ini menyediakan berbagai jenis stiker WA lucu dengan dua versi, yakni stiker gratis dan berbayar. Apabila kamu tidak ingin mengeluarkan budget beli stiker, sebaiknya memang tidak perlu memasang aplikasi ini. Namun, aplikasi ini termasuk user friendly karena memiliki kolom pencarian stiker yang memudahkan pengguna menemukan stiker yang diinginkan.

2. Download Aplikasi Stiker WA Lucu StickoText

Download aplikasi stiker WA lucu ini jika kamu ingin memiliki kumpulan stiker keren. Untuk menggunakan aplikasi ini juga gratis, tapi ada banyak iklan di dalamnya. Apabila itu tidak menganggu kamu, download saja karena lumayan mendapat banyak stiker dari yang ekspresif hingga berupa momen spesial.

3. Anime Stiker

Bagi kamu yang pecinta anime, maka kamu harus download aplikasi stiker WA lucu yang satu ini. Aplikasi WA tidak menyediakan stiker berupa anime sehingga jika kamu suka anime sehingga aplikasi ini merupakan rekomendasi tepat.

Sesuai namanya, tentu saja aplikasi ini menawarkan berbagai macam stiker berupa anime dengan berbagai karakter dan ekspresi. Selain itu, tersedia pula beberapa karakter anime populer seperti Boku no Hero Academia, Kimetsu no Yaiba, One Punch Man, dan lainnya.

Jika kamu download aplikasi stiker WA lucu ini, kamu juga bisa menggunakan fitur upload stiker. Caranya juga mudah, kamu hanya perlu mengunggah stikernya melalui galeri HP.

Baca juga: 10 Cara Membuat Tulisan Keren di WhatsApp

4. Wemoji

Jika kamu memiliki hobi membuat stiker sendiri, maka aplikasi Wemoji adalah pilihan tepat. Aplikasi ini dikembangkan oleh developer Picmax dan cara mendapatkan aplikasi stiker lucu tersebut adalah dengan mengunduhnya di Google Play Store.

Kelebihannya, kamu dapat menggunakan aplikasi ini secara gratis dan bebas. Beberapa fitur yang tersedia di antaranya import (mengunggah objek foto ke aplikasi), crop (menyesuaikan ukuran gambar), penambah teks, dan ikon untuk membuat stiker makin menarik dan lucu.

5. Stiker Studio

Daftar aplikasi stiker WA lucu berikutnya, yakni Stiker Studio. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu dapat membuat stiker dari foto di galeri. Kamu dapat memperolehnya melalui Google Play Store secara gratis.

6. Sticker Maker

Selain Stiker Studio, aplikasi stiker WA yang bisa digunakan untuk membuat stiker pribadi adalah Sticker Maker. Aplikasi ini secara mudah dan gratis dapat kamu peroleh di Google Play Store.

Jika kamu ingin membuat stiker yang lucu dan menarik, kumpulkan banyak gambar atau foto yang ikonik. Setelah itu, beri kata-kata lucu atau inspiratif sehingga stiker tersebut terlihat keren atau setidaknya menarik.

Misalnya, kamu punya foto seseorang sedang makan lalu kamu bisa menambahkan kalimat lucu seperti “kerja mulu, makan dulu”. Kamu bisa mengirimkan stiker tersebut untuk mengingatkan atau mengajak rekan kerja yang sedang ambis untuk makan bersama. Tentunya, pesan di WA akan lebih terasa hidup karena ada ekspresi yang muncul berupa stiker-stiker lucu tersebut.

Baca juga: Starsender : API WhatsApp Gateway Murah dan Fitur Lengkap

7. Pembuat Stiker untuk WhatsApp

Aplikasi ini sangatlah direkomendasikan karena ukurannya yang kecil sehingga tidak akan menghabiskan kapasitas memori internal HP kamu. Ukuran aplikasi tersebut hanya sebesar 5 MB. Aplikasi ini juga menawarkan paket stiker kustom sehingga kamu dapat membuat stiker pribadi.

Kelebihan aplikasi tersebut, yaitu mendukung gambar dari semua format sehingga kamu tidak terbatas pada file berupa JPG, JPEG, atau PNG saja. Tampilan aplikasi ini juga user friendly sehingga bagi pengguna yang awam teknologi digital mudah menggunakannya.

Cara Download Aplikasi Stiker WA Lucu

Bagaimana mendapatkan aplikasi stiker WA tersebut? Caranya sangatlah mudah karena berbagai aplikasi tersebut dapat kamu miliki dengan gratis melalui Google Play Store. Agar berhasil dan lancar mengunduhnya, pastikan memori internal mencukupi dan sinyal internet stabil.

Sebenarnya, masih ada beberapa aplikasi lainnya yang dapat kamu coba. Aplikasi tersebut banyak tersedia di Google Play Store. Memang dalam mengunduh aplikasi, sangat disarankan dari sumber resmi seperti Google Play Store.

Baca juga: WatZap: Jualan di Whatsapp Jadi Lebih Mudah dan Praktis

Sekian info terkait download aplikasi stiker WA lucu tersebut. Semoga info ini memberikan referensi yang membantu Anda menemukan aplikasi yang cocok untuk mengkoleksi aneka stiker WA.

Content Writer & SEO Management

Nama asli saya Supriyadi dan populer Supriyadi Pro. Saya seorang Expert wordpress developer freelancer, content writer, editor & SEO Management. Memiliki minat besar pada dunia teknologi, sains, seni budaya, social media, dan blogging. Saya kelahiran suku Jawa, di Wonogiri, Jawa Tengah yang ahli bahasa Jawa dan seni gamelan. Silahkan hubungi saya lewat laman yang telah disediakan atau kunjungi website profil saya di https://supriyadipro.com

You might also like