Link Daftar Tiktok Affiliate Untuk Dapat Komisi Dari Jual Produk

Link Daftar Tiktok Affiliate Untuk Dapat Komisi Dari Jual Produk
Link Daftar Tiktok Affiliate Untuk Dapat Komisi Dari Jual Produk
Berikan Rating!

Link daftar tiktok affiliate kini banyak orang cari karena dengan bergabung tiktok affiliate kamu bisa mendapatkan komisi. Komisi ini berasal dari produk yang berhasil kamu jual melalui platform tiktok.

Cara Jual produk tiktok affiliate mudah untuk kamu lakukan dan pastinya berpeluang mendapatkan untung yang lumayan. Penasaran bagaimana cara lebih lengkapnya ? Simak penjelasan berikut untuk mendapatkan link daftar tiktok affiliate!

Sebelum membahas lebih lanjut terkait link daftar tiktok affiliate program, ada baiknya jika kamu mengetahui sekilas tentang tiktok affiliate. Tiktok affiliate adalah suatu program dari tiktok yang bertujuan menghubungkan antara penjual dan pembeli yang menguntungkan keduanya.

Hampir sebagian besar masyarakat menggunakan tiktok sebagai media untuk mencari hiburan. Maka tidak heran jika hanya dengan mempromosikan produk melalui tiktok affiliate, kamu bisa mendapatkan komisi.

Sistem affiliate ini bermula dari salah satu seorang kreator yang mencantumkan link suatu produk pada konten yang dibuat. Kemudian jika ada pengguna tiktok yang mengakses dan membeli produk tersebut, maka seorang kreator akan mendapatkan komisi.

Pasti kamu sering melihat keranjang kuning pada video yang kreator posting, itu adalah salah satu tanda dari program affiliate. Ketika kamu membeli melalui keranjang tersebut, maka transaksi akan terhitung melalui program tiktok affiliate.

Ada dua syarat wajib yang harus kamu penuhi ketika mendaftar tiktok affiliate agar bisa mendapatkan komisi penjualan produk. Kamu tidak bisa bergabung tiktok affiliate ketika salah satu syarat tidak terpenuhi.

1. Membuat Akun TiktokShop

Membuat akun TiktokShop merupakan syarat wajib untuk akses link daftar tiktok affiliate program agar menghasilkan cuan. TiktokShop merupakan platform yang berfungsi sebagai tempat berjualan yang tersedia dalam versi resmi dari tiktok.

TiktokShop hadir lengkap dengan fitur agar bisa melakukan pembelian hingga mempromosikan produk yang akan kamu jual. Kamu perlu memiliki akun TiktokShop untuk bisa melanjutkan ke program tiktok affiliate marketing.

2. Mempunyai Rekening Valid

Syarat kedua yang wajib kamu miliki adalah mempunyai nomor rekening yang telah terdaftar. Hal ini karena pada nantinya komisi dari setiap produk yang telah terjual akan ditransfer ke nomor rekening kamu.

3. Syarat Tambahan

Selain kedua syarat yang wajib kamu penuhi, ada juga syarat tambahan yang tidak kalah penting. Beberapa perusahaan yang membuka kesempatan menjadi tiktok affiliate juga mempertimbangkan jumlah follower.

Lebih baik sebelum kamu bergabung ke sebuah bisnis tiktok affiliate, kamu bisa menanyakan ketentuan jumlah followers. Namun tidak menutup kemungkinan jika ada beberapa perusahaan yang tidak melihat jumlah followers.

Baca Juga Selengkapnya :

Tutorial Hijab Segi Empat Simple Dan Modis
Belajar Google Ads Pemula
Cara fyp Di Tiktok
Cara Jual Bensin Eceran
Kisah Sukses Usaha Ternak Entok

Sebelumnya sudah dijelaskan jika kamu bisa mendapatkan link daftar tiktok affiliate ketika sudah memiliki akun TiktokShop. Namun bagi kamu yang belum memiliki akun TiktokShop, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran pada platform TiktokShop.

Kamu bisa mengikuti pendaftaran TiktokShop step by step secara runtut dan mengisi data diri secara benar. Setelah itu, kamu bisa langsung melakukan pendaftaran tiktok affiliate dengan langkah langkah berikut!.

1. Sebagai Creator

  • Setelah berhasil mendaftar akun TiktokShop, akses akun tiktok kamu kemudian masuk ke pengaturan akun dan privasi, pastikan menu TiktokShop sudah muncul pada kolom monetisasi
  • Klik menu TiktokShop dan klik menu tambah produk afiliasi untuk menambahkan produk yang ingin kamu tambahkan ke dalam toko
  • Tautkan link yang berasal dari e-commerce atau produk yang akan kamu jual
  • Pada layar akan muncul beberapa komisi yang akan kamu dapatkan pada setiap penjualan produk

2. Sebagai Seller

  • Masuk ke dalam seller-id.tiktok.com
  • Masuk ke akun tiktok kamu
  • Setelah berhasil login, masuk ke website tiktok shop affiliate
  • Pilih menu program kemudian pilih program toko
  • Tekan tombol buat, kamu bisa memilih jenis komisi dan menentukan presentase komisi
  • Tekan tombol kirim, sekarang kamu telah membuka program afiliasi pada toko kamu
  • Tekan tombol hentikan program ketika kamu ingin menghentikan program afiliasi yang berjalan
  • Kamu juga bisa mengelola tiktok kamu lewat menu TiktokShop seller center pada aplikasi

Tertarik Daftar Tiktok Affiliate ?

Sekarang kamu sudah memahami konsep dan cara kerja dari link daftar tiktok affiliate untuk bisa mendapatkan komisi dari penjualan produk. Kamu harus rajin dalam menentukan strategi pemasaran agar berpeluang mendapatkan keuntungan besar.

You might also like